Thai POP

4MIX Idol Uniseks Thailand Siap Comeback dengan Single Spanyol ‘Roller Coaster’

734
×

4MIX Idol Uniseks Thailand Siap Comeback dengan Single Spanyol ‘Roller Coaster’

Sebarkan artikel ini
4mix roller coaster
Foto: GS KING.

Overseasidol.com — Grup idola asal Thailand 4MIX akan melangsungkan comeback mereka dalam Februari ini.

Idol uniseks asal Thailand ini siap merilis single baru berbahasa Spanyol untuk pertama kalinya berjudul “Roller Coaster”.

Serangkaian poster individual dan video teaser spesial comeback ini telah dirilis di akun resmi grup.

Single “Roller Coaster” bakal dirilis video musik dan lagunya pada tanggal 9 Februari 2022 pukul 18:00.

Dalam “Roller COaster” ini nanti, para anggota akan naik wahana roller coaster dengan keseruan lainnya khas Amerika Latin dan Spanyol.

Ini merupakan comeback pertama mereka usai debut yang membuat banyak penggemar sangat menantikannya.

Grup yang memulai debut tahun lalu dengan single “Y U Comeback” menjadi sorotan dunia internasional karena menghadirkan konsep berbeda.

4MIX juga berhasil masuk nominasi penghargaan di Korea lewat People’s Choice Awards bersanding dengan boy grup ATEEZ, TREASURE, dan lainnya.