Overseasidol.com – Siapa yang tidak mengetahui series ‘What The Duck The Series’ yang tayang pada 2018 silam, dimana Mew Suppasit dan Art Pakpoom menjadi pemeran dalam series tersebut dan disatukan sebagai pasangan.
Namun, setelah series tersebut berakhir, keduanya terlibat sebuah perseteruan yang menimbulkan banyak sekali pro dan kontra yang terjadi diantara kalangan penggemar.
Entah bagaimana awal perseteruan tersebut terjadi namun baik dari pihak Mew Suppasit dan Art Pakpoom masih belum bertindak untuk mendamaikan keduanya.
Akhirnya, setelah 5 tahun sejak perseteruan tersebut terjadi, beberapa saat yang lalu pada akhirnya aktor tampan Art Pakpoom mengunggah sebuah pernyataan melalui media sosial instagram miliknya.
Menurut penjelasan Art, perseteruan terjadi akibat adanya kesalahpahaman yang timbul dan mengakibatkan kedua aktor ini bertengkar hingga mnejadi sebuah konflik panjang nan panas.
Art juga menjelaskan bahwa dirinya telah menemui Mew Suppasit dan telah berdiskusi untuk mengakhiri konflik yang pernah terjadi selama 5 tahun.
keduanya pun akhirnya menjelaskan satu sama lain sehingga keduanya mulai memahami hal tersebut di pengadilan dan Art pun langsung memposting permintaan maafnya kepada Mew Suppasit.
Jika ada wawancara mengenai hal ini, keduanya berjanji untuk tidak memberikan informasi apapun karena masalah yang telah terjadi pun sudah berakhir dengan perdamaian.
Mew Suppasit pun langsung membalas permintaan maaf dari Art Pakpoom dan dirinya tidak keberatan untuk memaafkan Art serta dimasa yang akan datang, Mew akan terus mendukung Art begitu juga sebaliknya.
Mew juga menjelaskan agar penggemar yang merasa terlibat untuk segera mengakhir konflik antar penggemar dan mengubahnya menjadi saling dukung, saling memberikan semangat dan cinta kepada keduanya.
Baik pihak Art Pakpoom maupun pihak Mew Suppasit secara tegas akan mengambil tindakan hukum kepada siapa saja yang dengan sengaja menyebarkan fitnah dan melakukan pencemaran nama baik. Hal ini juga diperkuat dengan adanya pengumuamn dari studio Wabi Sabi selaku perusahaan yang menaungi Art Pakpoom.
Akhirnya, perseteruan yang terjadi selama 5 tahun bisa diselesaikan dengan cara berdamai, semoga kejadian seperti ini tidak akan terulang kembali dimasa depan ya!
sumber: various source