scroll ke bawah

Usai IZ*ONE Bubar, Sakura dan Nako Balik ke HKT48, Hitomi Disarankan Berkarir di Korea

670
×

Usai IZ*ONE Bubar, Sakura dan Nako Balik ke HKT48, Hitomi Disarankan Berkarir di Korea

Sebarkan artikel ini
JLine%2BIZONE%2BSakura%2BNako%2BHitomi

Overseas48.com – Grup perempuan asal Korea Selatan IZ*ONE kini tengah menjadi topik hangat di Jepang usai situs resmi mereka mengumumkan penangguhan aktivitas. Bahkan dalam pengumuman tersebut tidak menyebutkan secara pasti kapan aktivitas grup dimulai lagi.

Grup beranggotakan Sakura cs itu memang mulai populer di kalangan gadis SMA di Jepang. Meski begitu, para penggemar kini telah khawatir tentang kabar pembubaran IZ*ONE karena skandal manipulasi suara PRODUCE 48.

IZ*ONE yang memiliki tiga anggota dari Jepang yaitu Hitomi AKB48, Sakura dan Nako HKT48 ini tepaksa hiatus dari grup masing-masing menunggu kontrak selesai yaitu April 2021. Penangguhan aktivitas IZ*ONE yang tidak diketahui sampai kapan itu membuat warga net meminta member Jepang atau JLine ini kembali ke AKB48 Group.

Dilansir dari Yahoo Jepang yang dilaporkan oleh Tokyo Sports, menurut orang yang akrab dengan situasi ini, Setelah periode (kontrak) tersebut, Miyawaki Sakura dan Yabuki Nako menunjukkan kesediaan mereka untuk kembali ke HKT48, Honda Hitomi disarankan agar tetap berada di Korea Selatan.

Namun, berita di atas hanyalah sebagian besar pendapat masyarakat Jepang. Belum ada penjelasan resmi dari ketiganya atas karir mereka kedepannya usai IZ*ONE dibubarkan dalam artian kontrak berakhir. Akan tetapi banyak yang mempercayai hal ini sebab Hitomi merupakan anggota under rated saat di AKB48 sehingga mungkin disarankan jika dirinya berkarir di Korea saja.

Meski begitu, media Korea juga melaporkan kabar pembubaran IZ*ONE. Seperti politik, dunia hiburan Korea sangat dipengaruhi oleh opini publik. Namun, ada lebih banyak suara yang meminta untuk grup ini bertahan.

Ikuti dan Baca Lebih Banyak Berita Kami di Google News