scroll ke bawah
Indo POP

Strategi ‘JKT48’ Digunakan PMI untuk Perangi COVID-19, Gimana Caranya?

484
×

Strategi ‘JKT48’ Digunakan PMI untuk Perangi COVID-19, Gimana Caranya?

Sebarkan artikel ini
JKT48

Overseasidol.com — Palang Merah Indonesia (PMI) baru saja meluncurkan strategi JKT48 untuk melawan COVID-19. Hal ini ditegaskan oleh Sekjen Sudirman Said yang mengatakan bahwa hal ini akan membantu pemerintah melawan pandemi.

“JKT48” yang dimaksudkan dalam strategi baru ini adalah bukan grup idola beranggotakan banyak gadis cantik seperti yang dikenal masyarakat.

Namun JKT48 ini adalah sebuah kepanjangan dari cara-cara yang ditetapkan PMI untuk memerangi pandemi yang sedang terjadi.

Dilansir dari republika.co.id, berikut adalah strategi yang dimaksudkan oleh PMI!

  • J:  jaga jarak, hidung mulut dan tangan kita dari virus dengan rajin mencuci tangan.
  • K: kolaborasi dan test.
  • T: tracing serta treatment.
  • 4 : empat pilar penanganan Covid-19 yakni negara, masyarakat, korporasi atau pihak swasta, dan institusi pendidikan.
  • 8: delapan program edukasi, perlibatan publik, berbagi tanggung jawab, pelayanan kesehatan, pemberdayaan, pemenuhan kebutuhan, teknologi, dan trust willing.

Wah menarik sekali program yang diluncurkan PMI dalam rangka memerangi COVID-19 ini. Sebelumnya pemerintah provinsi Jawa Barat menerapkan “AKB48” yaitu Adaptasi Kebiasaan Baru.

Ikuti dan Baca Lebih Banyak Berita Kami di Google News