Overseas48.com – Seperti yang sudah diketahui bahwa Idol Group Nasional yang berbasis di Akihabara mempunyai banyak aset yang sangat banyak. Misalnya sister grup baik di jepang maupun di luar negeri.
Theater yang dibuka setiap hari serta AKB48 Cafe & Shop dimana para fans, member dan semuanya berkumpul untuk menikmati sebuah event serta membeli makanan yang dibuat para member atau juga membeli official souvenir AKB48.
Seperti yang telah diumumkan, AKB48 Cafe & Shop direncanakan akan di tutup. Namun hal itu masih sebuah rencana sampai akhirnya banyak artikel yang mengeluarkan berita mengenai penutupan AKB48 Cafe & Shop ini.
Rencana penggusuran tempat ini sudah diberitakan sejak November 2019 lalu dan akan ditutup pada akhir bulan Desember 2019 kemarin.
Hal menyedihkan tersebut ternyata terjadi hari ini tepat 26 Januari 2020 menjadi akhir perjalanan AKB48 Cafe & Shop. Sejak dari pagi AKB48 Cafe & Shop sudah di tutup dan dipasang garis polisi serta sudah tidak ada lagi pengunjung.
Dan pada siang hari nya alat berat seperti mobil pengangkut sudah mulai menggusur tempat sakrl kedua setelah AKB48 Theater.
AKB48 Cafe & Shop dibuka sejak 2011 di 1-1 Kanda Hanaokacho, Chiyoda City, Tokyo 101-0028 Japan yang bertepat di sebelah JR Akibahara Station ini dibuka setiap pukul 10 Pagi sampai 10 malam (Sabtu Minggu) serta 11 Pagi sampai 10 Malam (Senin-Kamis) & 11 Pagi sampai 11 Malam pada hari Jumat.
Tempat ini akhirnya mejadi sebuah kenangan bagi para member serta fans serta beberapa masyarakat yang mengetahui AKB48. Namun seperti yang diumumkan oleh AKB48 Cafe, pihak manajemen sedang dalam tahap pencarian lokasi baru.