Akhiri Boku no Taiyou, Team NIII GNZ48 Akan Bawakan Setlist Original Bertajuk ‘Di Yirencheng’

228
×

Akhiri Boku no Taiyou, Team NIII GNZ48 Akan Bawakan Setlist Original Bertajuk ‘Di Yirencheng’

Sebarkan artikel ini
SNH48%2BGroup%2Boriginal%2Bstage%2B %2Bsetlist%2Btheater

Overseas48.com – Satu dari tim di GNZ48 yaitu Team NIII akan segera membawakan setlist original grup untuk pertama kalinya. Hal ini mengikuti jejak BEJ48 Team E yang telah terlebih dahulu membawakan setlist teater original bertajuk “Qihuan Jiamian Li”.

Setlist ini akan menjadi panggung kedua untuk Team NIII di Teater. Sebelumnya Team NIII membawakan setlist Wo de Taiyang atau yang dikenal dengan Boku no Taiyou milik Team NII SNH48.

Advertisement
Scroll Ke Bawah untuk Terus Membaca

Team yang dikapteni Liu Lifei ini akan segera menampilkan setlist original GNZ48 yang bertajuk “Di Yirencheng 第一人称”. Dalam Bahasa Indonesia, setlist ini memiliki arti “Orang Pertama”. Namun, belum diketahui secara pasti kapan GNZ48 Team NIII akan membawakan setlist baru tersebut.

Wo de Taiyang pun belum diumumkan pertunjukan terakhirnya di Teater.

Ikuti dan Baca Lebih Banyak Berita Kami di Google News