Overseasidol.com โ Aktris Tiongkok Zhao Yingzi baru-baru ini kembali menjadi perbincangan hangat publik setelah tampil di karpet merah Festival Film Cannes 2025.
Penampilannya sempat menimbulkan kontroversi akibat beredarnya video yang memperlihatkan dirinya tampak โdiarahkanโ keluar oleh staf red carpet karena terlalu lama berada di sana.
Namun, dalam siaran langsung terbaru, Zhao menegaskan bahwa dirinya tidak pernah diusir, melainkan hanya mendapat arahan dari petugas red carpet, sebagaimana selebriti lain juga alami.
“Itu bukan pengusiran, itu arahan. Tapi orang-orang selalu menyebutnya diusir ketika itu terjadi pada aku.
Padahal, selebriti besar seperti Tom Cruise juga diarahkan oleh staf saat tampil di red carpet, tapi tidak ada yang mengatakan dia diusir,โ jelasnya.
Zhao kemudian menyinggung soal perlakuan berbeda yang diterima oleh perempuan Asia, terutama sesama warga negara.
โKenapa kalau itu Tom Cruise, kalian diam saja? Tapi kalau aku, langsung dibilang diusir. Hanya karena aku perempuan Tiongkok?
Perempuan Tiongkok tidak seharusnya menjatuhkan sesamanya. Kita seharusnya saling mendukung, bukan saling menyudutkan demi kepentingan pribadi,โ ungkapnya.
Diketahui sebelumnya, Zhao Yingzi menghadapi insiden di karpet merah Cannes ketika gaun yang dikenakannya terkena tumpahan kopi, yang membuatnya harus meminta bantuan secara mendadak.
Ia kemudian disebut terlalu lama berada di karpet merah sehingga mendapat arahan berkali-kali dari staf.
Namun, menurutnya hal itu adalah hal yang wajar dalam pengaturan red carpet internasional, dan ia menyesalkan bahwa publik terlalu cepat menarik kesimpulan negatif terhadap selebriti lokal.