scroll ke bawah
Indo POP

Berani Ambil Sesuatu yang Menantang, MV Terbaru JKT48 Menjadi Trending di Youtube

1334
×

Berani Ambil Sesuatu yang Menantang, MV Terbaru JKT48 Menjadi Trending di Youtube

Sebarkan artikel ini
JKT48

Overseasidol.com – Kemarin (13/03) JKT48 baru saja mengeluarkan sebuah MV terbaru dimana MV tersebut merupakan salah satu project spesial performance yang ditampilkan oleh anggota JKT48 New Era.

Membawakan lagu yang bisa di bilang lagu terlarang, JKT48 dianggap sangat berani mengambil sesuatu yang menantang terlebih lagi konsep yang disuguhkan oleh JKT48 sangat berbeda dari sebelum-sebelumnya.

Mengusung konsep musik timur tengah dengan gaun khas membuat anggota JKT48 yang membawakan lagu tersebut terlihat sangat anggun, elegan serta mengeluarakn pesona yang berbeda.

Dalam MV spesial performance ini, Marsha Lenathea (9th Generation) berperan sebagai center dengan ditemani oleh Muthe, Ashel, Kathrina dan juga Freya.

Lagu yang dibawakan oleh mereka berlima adalah lagu unit dari setlist ketiga Team KIII yaitu “Oshibe to Meshibe to Yoru no Chouchou”.

Menariknya, dalam MV kali ini JKT48 berani memperlihatkan sesuatu yang berbeda yang membuat penggemar takut jika suatu saat nanti JKT48 bisa saja menjadi bahan perbincangan dan dianggap mendukung komunitas lgbt+.

Hal ini di karenakan JKT48 menyuguhkan konsep yang sesuai dengan makna dari lagu Oshibe yang merupakan lagu terlarang, dalam artian lagu tersebut merupakan lagu percintaan antara wanita dengan wanita.

Penggemar yang telah menyaksikan MV tersebut pun terus menerus berkomentar bahwa mereka khawatir serta takut akan sesuatu yang bisa saja membuat nama JKT48 menurun akibat MV yang baru saja di rilis.

Namun, hal tersebut tidak membuat sebagian penggemar merasa bahwa JKT48 sangat berani dan tidak takut akan sesuatu yang akan menghalangi mereka nantinya.

MV terbaru JKT48 ini sukses menjadi trending di youtube, hingga saat berita ini ditulis, JKT48 mampu menduduki peringkat ke-2 pada trending youtube Indonesia serta peringkat ke-8 pada trending musik.

Bagaimana nih pendapat kalian mengenai MV terbaru JKT48? jujur, saya sendiri merasa kagum sekali dengan JKT48 namun sama seperti penggemar lain yang takut karena konsep yang diusung oleh JKT48 sendiri.

Ikuti dan Baca Lebih Banyak Berita Kami di Google News