C-Seleb

Cecilia Cheung Donasikan 2 Miliar untuk Korban Kebakaran di Hong Kong

24
×

Cecilia Cheung Donasikan 2 Miliar untuk Korban Kebakaran di Hong Kong

Sebarkan artikel ini
Cecilia Cheung Donasikan 2 Miliar untuk Korban Kebakaran di Hong Kong
Photo via Weibo.

Overseasidol.com — Manajemen Cecilia Cheung menyampaikan pernyataan melalui unggahan media sosial pada 27 November terkait aksi kemanusiaan sang aktris menyikapi musibah kebakaran besar yang terjadi di wilayah Tai Po, New Territories, Hong Kong.

Dalam unggahan yang juga terlihat pada gambar, dijelaskan bahwa Zhang Bozhi menyalurkan donasi sebesar 1 juta dolar Hong Kong atau sekitar 2,1 miliar rupiah melalui lembaga amal Hong Kong Po Leung Kuk.

Dana tersebut secara khusus diperuntukkan bagi kebutuhan darurat korban kebakaran, termasuk proses penyelamatan, penanganan krisis, penempatan sementara bagi warga terdampak, serta penyediaan kebutuhan pokok sehari-hari.

Dalam keterangan tersebut, pihak studio menegaskan pesan solidaritas dengan kalimat yang berarti “Bergandengan tangan untuk melewati masa sulit bersama”, disertai simbol doa sebagai bentuk empati dan dukungan moral kepada para korban.

Aksi ini pun mendapat respons positif dari publik yang menilai langkah Zhang Bozhi sebagai bentuk kepedulian nyata terhadap masyarakat yang tengah tertimpa musibah.