C-Drama

Drama BL Taiwan ‘Beloved in House’ Siap Suguhkan Cerita Menarik

1827
×

Drama BL Taiwan ‘Beloved in House’ Siap Suguhkan Cerita Menarik

Sebarkan artikel ini
beloved in house taiwan
foto hak cipta Beloved in House

Overseasidol.com — Drama boys love Taiwan berjudul “Beloved in House (約・定)” siap hadir memberi hiburan bagi para penggemar setia BL.

Serial ini telah memulai syuting perdananya pada bulan Januari kemarin dan kabarnya siap dirilis dalam waktu dekat!

Advertisement
Scroll Ke Bawah untuk Terus Membaca

Beberapa hari lalu, poster drama ini telah dirilis dan mendapat sorotan dari banyak penggemar tentang dua tokoh utamanya yaitu Aaron Lai dan Hank Wang.

Tanggal penayangannya masih belum diungkapkan saat ini. Kemungkinan akan diinformasikan usai trailernya dirilis terlebih dahulu.

Drama ini bercerita tentang pria yang suka mendominasi bertemu dengan pria keras kepala yang membuat harinya berbeda.

Seorang pria kaya bertemu dengan ‘rubah’ yang sulit dijinakkan. Ceritanya dimulai dari sebuah janji, sang direktur yang memiliki sifat seperti baja dan karyawannya yang sombong bertemu di bawah satu atap.

Drama ini tentunya berlatar pekerjaan kantor dan tak jauh dari lingkungan perkotaan. Bagaimana siap menantikannya?