Overseasidol.com — Baru-baru ini, drama Tiongkok “The Oath of Love” yang telah digarap sejak lama akhirnya ditayangkan juga di Tencent Video.
Drama yang sangat dinantikan oleh para penikmat C-Drama ini mendapat popularitas tinggi.
Bahkan drama yang dibintangi Xiao Zhan dan Yang Zi sebagai pemain utamanya ini menempati urutan pertama serial terpopuler minggu ini.
Saking mendapatkan banyak peminat, The Oath of Love sukses mendapatkan penayangan sebesar 2 miliar di Tiongkok.
Angka ini belum dihitung dengan penayangan platform internasional milik Tencent yaitu WeTV.
Alasan drama ini begitu viral di Tiongkok adalah chemistry antara Yang Zi dan Xiao Zhan yang membuat banyak orang tersentuh.
Selain para pemainnya yang keren, alur atau plot kisah drama ini juga sangat harmonis dan manis.
Meski dirilis bareng drama besar lainnya, The Oath Love masih belum tertandingi untuk saat ini.
Drama ini mengisahkan sosok gadis bernama Lin Zhixiao, yang akan segera lulus kuliah tapi malah mengalami nasib yang tidak bagus.
Menjelang kelulusan, ayahnya dirawat di rumah sakit karena kanker, jadi dia harus melepaskan kesempatan untuk bekerja di perusahaan terkenal dan putus dengan pacarnya.
Semua imajinasi indah tentang cinta dan kehidupan masa depan hancur pada saat ini.
Dokter tampan bernama Gu Wei, yang merawat ayahnya, memasuki kehidupan Lin Zhixiao dan benih-benih cinta pun datang.