OVERSEASIDOL.COM — Baru-baru ini, akun media sosial film “YOLO” mengumumkan bahwa penayangannya di bioskop telah diperpanjang hingga 10 April 2024.
Film komedi yang dibintangi oleh Jia Ling, Lei Jiayin dan Zhang Xiaofei ini telah dirilis di daratan Tiongkok sejak tanggal 10 Februari 2024.
Selama satu bulan perilisannya, film ini telah berhasil masuk dalam 15 film terlaris sepanjang sejarah box office Tiongkok.
Film ini masuk ke dalam daftar tersebut berada di urutan ke-14 dengan box office 3,397 miliar yuan atau sekitar 7,3 triliun rupiah.
Di posisi ke-13 film terlaris di Tiongkok ada “Lost in the Stars” dengan total box office 3,524 miliar yuan.
“YOLO” juga sempat nangkring di urutan pertama box office Imlek 2024 bersaing dengan banyak film lainnya.
Ini merupakan karya kedua sutradara Jia Ling yang masuk ke daftar film terlaris setelah “Hi, Mom” yang nangkring di posisi ketiga.