J-SelebJ-DramaNetizen

Fujiko A. Fujio Mangaka ‘Ninja Hattori’ Dikabarkan Meninggal Dunia Hari ini

771
×

Fujiko A. Fujio Mangaka ‘Ninja Hattori’ Dikabarkan Meninggal Dunia Hari ini

Sebarkan artikel ini
Fujiko A. Fujio
Photo: Twitter

Overseasidol.com – Seorang mangaka terkenal asal Jepang yaitu Fujiko A. Fujio dengan nama asli Abiko Motoo dikabarkan telah meninggal dunia pada hari ini (07/04) waktu setempat.

Fujiko meninggal dunia di usia 88 tahun dirumah nya disekitar Kawasaki dan saat ditemukan dirinya sudah tidak sadarkan diri.

Menurut keterangan media setempat, polisi yang menemukan Fujiko mengabarkan bahwa saat didatangi sang managaka sudah tidak sadar dan saat diperiksa oleh pihak kepolisian tidak ditemukan luka trauma.

Selain itu, pihak kepolisia pun menyebutkan bahwa kematian dari sang mangaka legendaris ini murni akibat faktor usia dan kesehatan.

Fujiko A. Fujio merupakan salah satu mangaka terkenal di Jepang karena telah melahirkan banyak sekali manga yang digemari oleh masyarakat khususnya anak-anak.

Sebelum sukses menjadi seorang mangaka, Fujiko A. Fujio tergabung dalam sebuah duo bernama ‘Fujiko Fujio’ namun dibubarkan pada tahun 1986 silam.

Fujio F. Fujio selaku mantan rekan duo nya telah lama meninggal dunia yaitu pada 1996 karena kanker hati dan juga penyakit jantung.

Kini masyarakat hanya bisa menikmati seluruh karya nya yang luar biasa dan tidak akan ada lagi mangaka seperti Fujio A. Fujio.

Selamat jalan sang mangaka legendaris!