HKT48 Akhirnya Punya Teater Permanen yang Luas, Disponsori, dan Ramah Disabilitas

1248
×

HKT48 Akhirnya Punya Teater Permanen yang Luas, Disponsori, dan Ramah Disabilitas

Sebarkan artikel ini
HKT48%2BTheater%2Bpermanent


Overseas48.com – Adik grup dari AKB48 yang berbasis di Fukuoka “HKT48” telah resmi mengumumkan teater baru mereka pada hari ini,  Jum’at 17 Juli 2020.

Dilansir dari situs Nishinippon.com, HKT48 telah meresmikan mama teater baru mereka yaitu “Nishi-Nippon City ginkō HKT48 Gekijō” (西日本シティ銀行 HKT48劇場)” atau yang berarti ‘THE NISHI-NIPPON CITY BANK – HKT48 Theater’.

Iklan
Ketuk Gambar di Atas untuk Dapat Hadiah

Seperti logo grup mereka, warna dominan teater baru HKT48 adalah hitam. Kabar bahagianya teater ini akan menjadi rumah permanen grup untuk bertemu dengan fans.

Sebelumnya, HKT48 selalu berpindah-pindah gedung untuk mencari tempat guna dijadikan sebuah teater untuk pentas.

Uniknya, ini merupakan teater pertama dari AKB48 GROUP yang disponsori oleh pihak ketiga. Sponsor resmi itu melekat pada nama teater tersebut.

Teater akan direncanakan untuk dibuka pada akhir bulan Oktober mendatang.

Kapasistas teater baru ini mencapai 300 penonton, terdiri dari 272 kursi duduk, 26 berdiri, dan 2 tempat khusus untuk penyandang disabilitas (berkursi roda).

Peresmian teater itu dihadiri oleh 16 member HKT48 yang tampil menyanyikan lagu Seishunno Deguchi.

Presiden agensi Mercury yang menaungi grup mengatakan bahwa dirinya tak sabar ingin merayakan ulang tahun HKT48 ke-10 tahun di rumah baru itu tahun depan.

HKT48 Theater terletak di sebuah Mall bernama E-ZO FUKUOKA dan akan dibuka terlebih dahulu pada 21 Juli 2020.

Ikuti dan Baca Lebih Banyak Berita Kami di Google News