Overseasidol.com — Pada tanggal 9 Oktober, Weibo resmi dari Hunan TV menanggapi tidak tayangnya program “Happy Camp”.
Dilaporkan bahwa pada Sabtu tanggal 9 Oktober, program yang biasanya akan tayang pukul 20:30 waktu setempat itu tak disiarkan.
Program variety legendaris itu digantikan penayangannya oleh sebuah drama berjudul ” Live Your Life”.
Hunan TV menanggapi bahwa program variety yang dibawakan oleh He Jiong cs itu tengah direvisi atau diperbaiki.
“Happy Camp” tengah ditingkatkan dan diperbarui, dengan fokus pada inovasi dan menciptakan variety show premium baru dengan tema positif dan sehat.
Alasan pembaruan ini karena Hunan TV mengusung konsep baru yang berfokus untuk memberikan tayangan mutu bagi generasi muda Tiongkok.
Dalam pernyataan tersebut, Hunan TV juga menjelaskan bahwa beberapa program juga mengalami revisi.