Overseasidol.com — iQiyi platform digital layanan video raksasa China akan berkolaborasi dengan Yuehua Enetertainemnt dalam memproduksi acara survival show.
Pada konferensi pers iQiyi “iJOY” kemarin (22/10), keduanya sepakat untuk berkolaborasi dan mengumumkan varirty program mereka.
Agensi hiburan besar asal Tiongkok itu akan menciptakan program variety berupa kompetisi trainee bernama “To The Top (下一站出道)”.
Acara ini akan diikuti oleh 15 trainee Yuehua dan 3 grup pra-debut, yang akan bersaing untuk satu-satunya tempat debut. Program ini akan berlangsung selama 3 bulan kompetisi.
Idola besar KPOP dari Yuehua akan berpartisipasi menyaksikan munculnya bintang baru, mereka adalah Han Geng, Wang Yibo, Meng Meiqi, Cheng Xiao, Wu Xuanyi, dan NEXT.
Du Hua sang pemilik agensi mengungkapkan bahwa dia akan mencoba yang terbaik untuk mengundang idolanya Andy Lau untuk berpartisipasi.