scroll ke bawah
C-Seleb

Agensi Jaywalk Media Bantah Artisnya Buka Donasi: Itu Penipuan

1419
×

Agensi Jaywalk Media Bantah Artisnya Buka Donasi: Itu Penipuan

Sebarkan artikel ini
jaywalk media artist
Dilraba dan artis lain naungan Jaywalk Media - Foto: (c) Jaywalk Media.

Overseasidol.com — Pada tanggal 1 Agustus, agensi Jaywalk Media mengeluarkan pernyataan resmi untuk membantah rumor yang belum lama ini beredar.

Mereka membantah bahwa artisnya membuka donasi melalui WeChat untuk sebuah keperluan yang mengundang kontroversi netizen.

“Artis kami, staf kami, atau perusahaan kami tidak pernah mengumpulkan sumbangan amal atau meminta uang atau properti dari subjek apa pun dengan cara ini.

Siapa pun yang melakukan tindakan di atas atas nama artis, staf atau agensi Jaywalk adalah tindakan ilegal yang diduga penipuan,” jelasnya.

Dalam pernyataannya itu, agensi juga menyarankan bahwa mereka yang telah ditipu dengan tindakan ini diharapkan bisa melapor ke pihak berwajib,

Mereka sesegera mungkin untuk mengambil tindakan hukum untuk melindungi hak dan kepentingan.

Agensi juga berharap semua orang untuk berhati-hatil dan waspada terhadap segela bentuk penipuan.

Artis yang dinaungi oleh agensi ini antara lain Zhang Yunlong, Liu Ruilin, Lai Yi, Gao Weiguang, Dilraba, Dai Si, Huang Mengying, Zhu Xudan, Yuan Yuxuan, Wang Yifei, dan Wang Xiao.

Ikuti dan Baca Lebih Banyak Berita Kami di Google News