C-Seleb

Mantan Mertua Sebut Dia dan Barbie Hsu Sudah Tidak Punya Hubungan

1362
×

Mantan Mertua Sebut Dia dan Barbie Hsu Sudah Tidak Punya Hubungan

Sebarkan artikel ini
Mantan Mertua Sebut Dia dan Barbie Hsu Sudah Tidak Punya Hubungan
Foto: Weibo.

Overseasidol.com — Pada tanggal 3 September, ibu Wang Xiaofei yang merupakan mantan mertua dari Barbie Hsu menggelar siaran langsung belanja.

Dalam siaran itu, Zhang Lan menuai kritikan beberapa netizen usai menyebut mantan menantunya Barbie hsu sebagai orang lain.

Bahkan lebih pedasnya, ia mengatakan bahwa dirinya dengan Barbie Hu tidak ada hubungannya atau kaitannya.

Kontroversi ini bermula dari netizen yang meninggalkan pesan dan bertanya, “Apakah Anda seorang ibu mertua Barbie Ny. Zhang Lan?,”.

Kemudian Zhang Lan menjawab, “Saya telah menjalankan bisnis selama 32 tahun, dan saya tidak ada hubungannya dengan siapa pun,” ungkapnya.

“Nama saya adalah Zhang Lan, dan saya adalah pendiri South Beauty Catering Management Group. Jangan menyebutkan orang lain, oke?,” jelasnya kembali.

Seorang netizen pun memberi komentar kembali, “Tetapi karena Barbie Hsu semua orang mengenal Anda,”.

Zhang Lan menjawab komentar itu dan berkata, “Saya tidak ada hubungannya dengan dia. Karena dialah orang lain mengenalku. Itu orang lain,” jawabnya.

Menurutnya orang lain tidak mengetahui wanita pebisnis yang memiliki banyak penghargaan dan dirinya menegaskan tidak mengandalkan nama Barbie Hsu.