Overseasidol.com – Salah satu boy grup yang berdiri pada tahun 2018 yaitu Panda Dragon baru-baru ini banyak dibicarakan usai mereka mengcover dance milik AKB48 dengan lagu “Iiwake Maybe”.
Selain mengcover dance “Iiwake Maybe” grup tersebut juga membuat sebuah musik video yang sama persis seperti musik video aslinya yang dirilis oleh AKB48 pada tahun 2009 silam.
Dalam musik video tersebut, Panda Dragon berhasil menirukan semua detail yang sama seperti musik video aslinya, namun yang berbeda hanyalah anggota yang membawakannya, dimana AKB48 dibawakan oleh wanita sedangkan Panda Dragon adalah pria.
Tidak lama setelah di rilis pada 3 hari yang lalu tepatnya 24 Desember 2022 kemarin, musi video milik Panda Dragon tersebut langsung menarik banyak perhatian bahkan mereka mendapat pujian atas kerja keras serta niat mereka melakukan hal itu.
Sejak di rilis, telah banyak penonton yang menyaksikan dan berkomentar bahwa mereka benar-benar bisa membawakan lagu tersebut sesuai seperti aslinya, bahkan detail story line, beauty shoot serta dance mereka pun sangat sama persis seperti AKB48.
Dukungan, semangat serta ucapan terima kasih mengalir dari banyak orang terutama penggemar AKB48 karena menurut mereka, Panda Dragon berhasil mengembalikan kenangan yang telah lama hilang dari AKB48.
Hingga saat ini, musik video “Iiwake Maybe” yang dibawakan oleh Panda Dragon terus menjadi sorotan dan banyak ditonton oleh penggemar.