Overseasidol.com – Beberapa waktu yang lalu, Mew Suppasit mengunggah sebuah unggahan dimana di dalam nya terlihat Mew Suppasit tengah berada di tempat istirahat dengan caption ‘how to get throught ths night’.
Setelah menggugah hal tersebut, banyak penggemar dari Mew Suppasit yang merasa khawatir dengan kesehatan idol nya dan merasa bahwa Mew Suppasit sedang berisirahat karena sakit.
Setelah ditelusuri ternyata Mew Suppasit sempat keracunan makanan dan harus menjalani pemeriksaan di rumah sakit sebelum akhirnya di perbolehkan pulang dan beristirahat.
Penyebab Mew Suppasit keracunan makanan disampaikan langsung oleh pihak Mew Suppasit Studio dan mengabarkan bahwa saat ini Mew sudah membaik dan akan segera kembali beraktivitas.
Jika dalam waktu dekat ini Mew Suppasit sudah benar-benar sehat maka seluruh aktivitas yang sempat tertunda karena kejadian ini akan kembali dilaksanakan.
Pihak dari Mew Suppasit juga sangat berterima kasih kepada seluruh penggemar atas doa dan dukungan yang telah diberikan untuk Mew Suppasit.
Selain itu juga, pihak Mew Suppasit mendoakan seluruh penggemar agar tetap sehat dan bahagia serta masih terus bersama-sama berada di sisi Mew Suppasit sebagai kekuatan untuk Mew bisa terus berkarya.
sumber:
- Rakyatraikantopini.ina (Instagram)
- @Msuppasitstudio (Twitter)