Overseasidol.com — Pada tanggal 24 Juli, THE9 digosipkan kembali menggelar konser kelulusan para anggota yang sempat tertunda.
Belum lama ini, beredar sebuah poster yang menampilkan konser girl group jebolan Youth with You 2 itu di Harbin.
Dalam poster itu, terlihat konser akan diadakan pada 19 dan 20 Agustus 2022 di Harbin International Exhibition Center Stadium.
Dilaporkan bahwa konser kelulusan THE9 sebelumnya telah dibatalkan satu per satu karena situasi pandemi di Tiongkok.
Hingga kontrak mereka berakhir, tidak ada konser baik online atau secara langsung yang digelar oleh agensi Idol Youth.
Mendengar konser akan digelar, para fans tampaknya tidak begitu bahagia karena dianggap seperti acara yang kadaluarsa.
Konser kelulusan ini tak disambut para penggemar anggota yang mengidolakan secara solo bukan sebagai grup.