Overseasidol.com — Pada tanggal 20 November, Show Lo meluncurkan lagu baru berjudul “Trap game” untuk comebacknya di dunia hiburan.
Ia merilis single tersebut bertepatan pada hari ulang tahun ibunya dan menyambut Golden Melody Awards.
Netizen menunjukkan bahwa single baru Show diduga menjiplak lagu Gawvi berjudul “Lazarus REMIX”.
Kesamaan itu diketahui dari salah satu instrumen musik yang didengar yang memiliki kemiripan dengan lagu yang dirilis tahun 2014 itu.
Kabar ini pun menimbulkan kontroversi di kalangan netizen yang membuat penyanyi ganteng ini makin dikritik.
Kemudian tak lama setelah berita ini beredar, manajemen atau agensi dari Show menanggapi kabar plagiasi tersebut.
Agensi Luo Zhixiang mengatakan bahwa lagu baru dibeli oleh komposer Jeremy Ji, dan berita itu akan diteruskan kepadanya.
Saat ini, pihak manajemen menunggu konfirmasi dari sang komposer terkait adanya kesamaan tersebut.