Yuekai Entertainment Bantah Kabar Tak Perpanjang Kontrak Victoria Song

Yuekai Entertainment Bantah Kabar Tak Perpanjang Kontrak Victoria Song
Foto: Weibo.

OVERSEASIDOL.COM — Baru-baru ini, Yuekai Entertainment memberikan kabar bahwa kontraknya dengan Victoria Song telah berakhir dan tak diperpanjang.

Kabar ini muncul dalam media sosial Weibo yang membuat gempar para warganet dan penggemar mantan idola K-Pop itu.

Menerut gosip, kontrak Victoria Song dengan Yuekai Entertainment akan segera berakhir dan tidak akan diperpanjang setelah keputusan bersama.

Beberapa media meminta manajemen Victoria untuk mengkonfirmasi hal ini dan akhirnya mereka memberikan penjelasan.

Pihaknya menjawab, “Itu palsu! Saya harap semua orang akan menghentikan rumor tersebut dan saya mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek sebelumnya,”.

Dilaporkan bahwa setelah kontrak dengan SM berakhir, Victoria kembali ke Tiongkok untuk mengembangkan karir dengan menandatangani kontrak dengan Yuekai Entertainment.

Semoga karir Victoria makin mulus di Tiongkok yah!

Follow Kami Juga di: