-Iklan-
JPOPSkandal & Kontroversi

Mempunyai Hubungan Dengan Manajer, Tiga Anggota Idol Grup Zero Project Dipecat

925
×

Mempunyai Hubungan Dengan Manajer, Tiga Anggota Idol Grup Zero Project Dipecat

Sebarkan artikel ini
Zero Project

Overseasidol.com – Dalam sebuah kehidupan sebagai seorang idola tentu memiliki beberapa peraturan yang harus ditaati oleh orang tersebut, sepertu aturan memiliki hubungan dengan orang lain.

Peraturan mengenai larangan berhubungan dengan orang lain tentu bukan sebuah peraturan yang dianggap sepele, peraturan tersebut dibuat agar seorang idola fokus terhadap pekerjaannya tanpa harus memikirkan sosok yang ia cintai.

Aturan ini memang bukan peraturan tertulis, namun dibeberapa idol grup di Jepang memiliki aturan tersebut, salah satu contohnya adalah Zero Project.

Seluruh anggota Zero Project diharuskan fokus terhadap pekerjaan mereka dan tidak boleh memiliki hubungan dengan orang lain sebelum mereka keluar dari grup tersebut.

Namun, sepertinya peraturan akan hal itu dilanggar oleh ketiga anggota idol grup Zero Project yaitu Otomori Yuu, Onishi Meria dan Sakuraba Kaho yang ternyata ketiganya memiliki hubungan yang sama dengan manajer mereka.

Hal tersebut diketahui usai beredarnya kabar bahwa ketiga anggota ini memiliki ‘hubungan’ dengan manajer mereka dan sontak hal tersebut membuat penggemar kecewa serta marah.

Mengetahu bahwa penggemar marah, pada akhirnya Zero Project mengumumkan bahwa mereka telah memecat tiga anggota tersebut dan manajer yang bersangkutan, kini keempat orang itu sudah dipecat dan tidak akan dapat bergabung kembali dengan Zero Project.

Zero Project juga meminta maaf kepada seluruh penggemar atas kejadian tersebut dan berharap di masa yang akan datang tidak ada lagi kejadian serupa.

Seluruh aktivitas dari Zero Project akan tetap digelar seperti biasanya tanpa ada kendala apapun termasuk kejadian yang membuat penggemar marah ini.

sumber:

  • crazyforanimetrivia
  • ZeroProject_o
  • Otaku Anime Indonesia