scroll ke bawah
C-Seleb

Agensi Siba Media Pegang Merek Dagang atas Nama Ju Jingyi

373
×

Agensi Siba Media Pegang Merek Dagang atas Nama Ju Jingyi

Sebarkan artikel ini
Agensi Siba Media Masih Pegang Merek Dagang atas Nama Ju Jingyi
Foto via Ju Jingyi_Official.

Overseasidol.com — Pada tanggal 1 November, Siba Media (STAR48) mengeluarkan pernyataan yang menyatakan bahwa Ju Jingyi masih menjadi artisnya.

Agensi mengklaim bahwa kontrak dan perjanjian tambahannya dengan Ju Jingyi belum berakhir.

Siba akan membawa kasus pelanggaran kontrak yang dilakukan Ju Jingyi dalam proses peradilan.

Menurut informasi kekayaan intelektual Republik Rakyat Tiongkok, Siba media telah mendaftarkan banyak merek dagang dengan nama “Ju Jingyi”.

Perusahaan Shanghai Siba Performing Arts Management Co., Ltd., anak dari Siba Media-lah yang mendaftarkan merek dagang tersebut.

Selain itu, mereka juga telah mendaftarkan nama domain untuk beberapa website seperti  ju-jingyi.com, ju-jingyi.cn, ju-jingyi.com.cn pada tahun 2022.

Jika kasus perselisihan kontrak ini dimenangkan oleh Siba Media maka Ju Jingyi harus membayar uang ganti rugi yang cukup fantastis.

Ikuti dan Baca Lebih Banyak Berita Kami di Google News